Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Beserta Jawaban dan Pembahasannya
Belajar Daring - Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Beserta Jawaban dan Pembahasannya adalah tema artikel kali ini yang akan Admin bagikan kepada Anda.
Beberapa Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Beserta Jawaban dan Pembahasannya ini dapat dijadikan sebagai bahan latihan belajar dalam menjawab soal-soal ujian.
Selain itu, beberapa Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Beserta Jawaban dan Pembahasannya ini juga dapat dijadikan sebagai bahan rujukan atau acuan dalam pembuatan beberapa contoh soal pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.
Berikut di abwah ini adalah beberapa Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Beserta Jawaban dan Pembahasannya:
1. Salah satu sumber energi yang agak permanen adalah geometral, yaitu energi panas yang dihasilkan dari perut bumi.
Jauh di bawah permukaan bumi terdapat sumber panas yang sangat tinggi, sehingga semua batuan, bahkan semua benda berubah enjadi cair.
Batuan cair yang bersuhu tinggi tersebut dinamakan magma. Magma selalu memanasi kerak bumi, sehingga temperatur lapisan kulit keras baja (25 sampai dengan 50 km) sekitar 200-1.000 derajat celcius.
Sementara itu, pada pusat bumi (6.378 km) temperatur berkisar antara 3.500-4.500 derajat celcius.
Ide pokok bacaan di atas adalah…
A. Energi geometral
B. Energi panas perut bumi
C. Sumber panas bumi
D. Magma
E. Pusat bumi
Jawaban : A
Pembahasan: Ide pokok adalah ide/gagasan yang menjadi pokok pengembangan paragraf.
Ide pokok terdapat dalam kalimat utama. Ide pokok bacaan di atas adalah energi geometral karena yang men jadi acuan pembahasan.
2. (1) Di sekolah-sekolah tertentu, seorang guru bidang studi harus merangkap mengajar bidang studi di luar kewenangannya, (2) Sebenarnya sediaan tenaga guru yang direncanakan secara makro telah mencukupi kebutuhan, tetapi masalah penempatan guru masih tetap terjadi, (3) Faktor penyebabnya adalah keterbatasan jumlah yang dapat diangkat dan sulitnya menjaring tenaga kerja yang tersedia di daerah terpencil.
Dalam teks di atas, terdapat bentukan kata yang tidak sesuai dengan konteks kalimatnya, yakni…
A. Kata merangkap (kalimat 1)
B. Kata mengajar (kalimat 1)
C. Kata kewenangannya (kalimat 1)
D. Kata sediaan (kalimat 2)
E. Kata keterbatasan (kalimat 3)
Jawaban : D
Pembahasan: Dalam bacaan di atas, terdapat bentukan kata yang tidak sesuai dengan konteks kalimatnya, yakni kata sediaan (kalimat 2).
3. Hutan merupakan penopang kelestarian kehidupan di bumi karena tidak hanya menyediakan bahan pangan ataupun bahan produksi, melainkan juga menjadi penghasil oksigen, penahan lapisan tanah, dan penyimpan cadangan air.
Kalimat di atas menjadi kalimat baku apabila diperbaiki dengan cara…
A. Menambahkan tanda koma sebelum kata karena
B. Menulis kembali kata hutan setelah kata karena
C. Mengubah kata ataupun menjadi dan
D. Mengubah kata melainkan menjadi tetapi
E. Mengubah kata penyimpan menjadi menyimpan
Jawaban : B
Pembahasan: kalimat di atas menjadi kalimat baku apabila diperbaiki dengan cara menulis kembali kata hutan setelah kata karena.
Hal ini karena agar subjeknya jelas, yakni hutan.
4. Seseorang akan mengembangkan karangan yang bertema Upaya meningkatkan kemampuan berwirausaha bagi remaja dengan kerangka karangan berikut:
1). Saran bagi remaja untuk berwirausaha
2). Pentingnya meningkatkan kemampuan berwirausaha
3). Langkah meningkatkan kemampuan berwirausaha
4). Komponen yang mendukung kemmapuan berwirausaha
5). Ketidakmampuan remaja berwirausaha.
Urutan kerangka yang paling tepat untuk tema karangan di atas adalah…
A. 5, 1, 2, 4, 3
B. 2, 4, 5, 1, 3
C. 2, 3, 4, 5, 1
D. 4, 5, 2, 1, 3
E. 5, 2, 4, 3, 1
Jawaban : E
Pembahasan: Yang sesuai E, karena dimulai dari hal umum ke hal khusus, sebab-akibat, pendahuluan-penutup (saran).
5. Untuk tahun 2014, anggaran negara yang mencapai Rp150 triliun Sebagian besar akan dialokasikan untuk revitalisasi industri pertahanan.
Kalimat yang memiliki pola yang sama dengan kalimat di atas adalah…
A. Alat yang sudah tidak berfungsi pun, sebagaimana dipaparkan Military Balance, ada yang masih dimasukkan anggaran pemeliharaannya.
B. Ada empat belas upaya yang telah dilakukanBNPB untuk menanggulangi dampak bencana nasional.
C. Presiden meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantu proses pengadaan barang atau jasa, yang tergolong rawan korupsi, termasuk di tubuh TNI
D. Pada salah satu industri strategis, pemesanan barang dan jasa malah dikjrangi, bahkan dibatasi.
E. Berdasarkan kajian ini, perebutan posisi di komisi ekonomi yang menduduki peringkat tertinggi beberapa di anataranya direspon secara berlebihan oleh petinggi partai.
Jawaban : E
Pembahasan: Yang sepola dengan kalimat Untuk tahun 2014 (K), anggaran negara yang mencapai Rp150 triliun (S) sebagian besar akan dialokasikan (P) untuk revitalisasi industry pertahanan (K) adalah Berdasarkan kajian ini (K), perebutan posisi di komisi ekonomi yang menduduki peringkat tertinggi (S) beberapa di antaranya direspons (P) secara berlebihan oleh petinggi partai (K).
Analisis pola kalimat yang lain :
- Alat yang sudah tidak berfungsi pun, sebagaimana dipaparkan Military balance, (S) ada yang dimasukkan (P) anggaran pemeliharaannya (O).
- Ada empat belas upaya yang telah dilakukan BNPB (S) untuk menanggulangi dampak bencana sosial (K)
- Presiden meminta KPK (S) memantau (P) proses pengadaan barag dan jasa, yang tergolong rawan korupsi, termasuk di tubuh TNI (O)
- Pada salah satu industri strategis (K), pemesanan barang dan jasa (S) malah dikurangi, bahkan dibatasi (P)
6. Kaum miskin dan menengah yang ada di sejumlah negara Asia Tenggara dan Pasifik Barat paling merasakan dampak polusi udara pada tahun 2012 dengan 3,3 juta kematian akibat polusi di dalam rumah dan 2,6 juta lainnya akibat polusi di luar rumah.
Kalimat tersebut merupakan perluasan dari kalimat ini…
A. Kaum miskin dan menengah merasakan dampak polusi udara.
B. Kaum miskin dan menengah ada di sejumlah negara
C. Kaum miskin dan menengah mengalami kematian
D. Ada 3,3 juta orang yang mengalami kematian akibat polusi udara
E. Polusi udara menyebabkan kematian
Jawaban : A
Pembahasan: kalimat ini adlah inti dari jabatan Subjek dan Predikat, sedangkan Objek bersifat Optional.
Apabila bersifat penting (Kalimat transitif yang ahrus membutuhkan Objek), maka kehadiran Objek harus ada.
Jabatan Keterangan tidak penting karena hanya bersifat tambahan, sehingga tidak perlu ada.
Kalimat tersebut merupakan Kalimat Transitif, sehingga keberadaan Objek harus ada. Pola kalimatnya adalah sebagai berikut :
Kaum miskin dan menengah yang ada di sejumlah negara Asia Tenggara dan Pasifik Barat (S) paling merasakan (P) dampak polusi udara (O) pada tahun 2012 (K.Waktu) dengan 3,3 juta kematian (K) akibat polusi udara di dalam rumah dan 2,6 juta lainnya polusi di luar rumah (K. Akibat)
7. Pemakaian huruf kapital yang salah terdapat dalam kalimat…
A. Salah satu Negara di Asia Timur yang banyak menyelenggarakan pertukaran mahasiswa adalah Korea Selatan
B. Salah satu destinasi wisata yang dapat di kunjungi di pegunungan dieng adalah Telaga Warna
C. Jawa dan Sumatera dipisahkan oleh sebuat selat, yaitu Selat Sunda
D. Untuk memperbaiki alat pengelola gula Jawa ini diperlukan kunci Inggris
E. Perubahan harga BBM jenis premium dan solar terakhir di tetapkan 5 Januari 2016
Jawaban : D
Pembahasan: Pemakaian huruf kapital yang salah terdapat pada kalimat : “Untuk memeperbaiki alat pengelola gula Jawa ini diperlukan kunci Inggris”.
Kata Inggris pada kalimat tersebut seharusnya tidak kapital karena bukan mengacu pada nama Negara.
8. Penulisan kata serapan yang tepat terdapat pada kalimat…
A. Pada hakekatnya, kebiasaan hidup sehat merupakan hal yang sangat penting dipelihara dari kecil sampai dewasa, bahkan selamanya.
B. Pemerintah melakukan disinfeksi di kandang-kandang ungags dan lokasi sekitar untuk menghindari penularan wabah flu burung.
C. Aktifitas belajar harus di dukung dengan lingkungan yang sehat dan bebas dari polutan seperti bunyi dan asap rokok.
D. Area mulut sangat terbuka, sehingga berisiko terkena gaya mekanik yang menyebabkan cedera.
E. Praktek pengobatan tradisional harus pula didampingi oleh tenaga medis dan dilengkapi dengan izin dari dinas terkait.
Jawaban : D
Pembahasan: Penulisan kata serapan yang tepat pada kalimat tersebut adalah “Area mulut sangat terbuka, sehingga berisiko terkena gaya mekanik yang menyebabkan cedera.”
Kata hakekat seharusnya menjadi hakikat.
Kata disinfeksi seharusnya desinfeksi.
Kata aktifitas seharusnya aktivitas.
Kata praktek seharusnya praktik.
9. Kata bercetak miring yang mengalami perluasan makan terdapat dalam kalimat…
A. Kebakaran hutan yang terjadi pada setiap musim kering meninggalkan kesan buruk dan menorehkan arang hitam ke kening kita.
B. Niatnya untuk terjun ke dunia politk tidak hanya untuk mendapatkan kue-kue yang bisa diterima oleh seorang politikus, tetapi juga karena idealisme untuk memajukan bangsa
C. Pada tahun 2015 kebakaran hutan di berbagai wilayah mengantarkan Indonesia ke pentas antarbangsa secara menyedihkan..
D. Pada zaman pemerintahannya, raja yang zalim itu mencampakkan demokrasi, menginjak-injak bangsa, dan menegakkan hukum rimba.
E. Meskipun banyak orang yang dijebloskan ke penjara karenanya, penggadaian dana public dan asset Negara terus terjadi.
Jawaban : A
Pembahasan: Kata yang dicetak miring mengalami perluasan makna terdapat pada kalimat “Kebakaran hutan yang terjadi pada setiap musim kering meninggalkan kesan buruk dan menorehkan arang hitam ke kening kita “.
Kata arang hitam bukan merupakan makna sebenarnya.
10. Untuk mendapatkan suatu pencapaian maksimal dibutuhkan totalitas dalam mengupayakannya.
Makna kata totalitas dalam kalimat di atas adalah…
A. Keseriusan
B. Keutuhan
C. Kemantapan
D. Kemampuan
E. Keinginan
Jawaban : A
Pembahasan: Makna kata totalitas dalam kalimat tersebut adalah keseriusan.
Demikianlah beberapa Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Beserta Jawaban dan Pembahasannya di atas yang telah Admin bagikan kepada Anda semua, semoga dapat bermanfaat.
Terima Kasih.
Selamat Belajar Daring.
Posting Komentar untuk "Kumpulan Soal Bahasa Indonesia Beserta Jawaban dan Pembahasannya"